Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Politics

Duet Momon-Yusron Bikin Kejutan

KUNINGAN (MASS) – Mendekati waktu pendaftaran KPU 8 Januari, polling kuninganmass.com memperlihatkan pergerakan dinamis. Tiba-tiba duet Momon Rochmana-Yusron Kholid bertambah cepat. Meski masih di bawah 100 suara, namun nampaknya mampu mengulang pengumpulan suara sewaktu Yusron masih dipaketkan dengan Acep Purnama.

“Sekarang duet Momon-Yusron sudah 40 suara (1,23%). Dulu sewaktu masih diduetkan dengan pak Acep berhasil mengumpulkan 332 suara. Ini menjadi indicator bahwa sosok seperti pak Yusron itu disenangi netizen,” ujar Koordinator Tim Polling, Deden Rijalul Umam beropini.

Duet Momon-Yusron mampu mengalahkan duet Momon-Jajat (22 suara). Kabarnya, Jajat Sudrajat mengurungkan niatnya untuk mencalonkan. Kepala Dinas PUPR ini memasuki masa pensiun Agustus 2018 nanti. Sedangkan Momon Rochmana, hingga saat ini belum mengeluarkan pernyataan resmi ke publik apakah mau maju atau tidak.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Sampai ditutupnya masa pendaftaran ke KPU tanggal 10 Januari, kita anggap pak Momon ini siap untuk maju. Kecuali sekarang-sekarang menyatakan diri mundur ke publik lewat media massa,” ujar Deden.

Sedangkan duet Toto-Yosa yang hanya 14 suara (0,43%) sudah berhasil dilampaui oleh Momon-Yusron. Namun Momon-Yusron ini belum berhasil menyalip pasangan Acep-Ridho di angka 92 suara (2,82%).

Dari beberapa pasangan yang mendekati fix, duet Dudy-Udin masih memimpin dengan perolehan 500 suara (15,35%). Peringkat kedua masih diduduki duet Yosa-Agus sebanyak 271 suara (8,32%). Namun selisihnya tipis dengan penempat posisi ketiga yakni Uno-Mamat.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pergerakan duet Uno-Mamat cukup massif. Saat ini saja sudah berhasil mengumpulkan 265 suara (8,12%). Nampaknya, tak akan lama lagi mampu menyalip duet Yosa-Agus. Data ini berdasarkan update pukul 14.30 WIB Jumat (5/1/2018) di http://polling.kuninganmass.com/cabup-cawabup-kuningan-2018-2023/. (ali)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement