Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Politics

Begini Komen Ketua APDESI dan Wabup Soal Video “Laknat”

KUNINGAN (MASS) – Linawarman selaku ketua APDESI (Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia) Kabupaten Kuningan turut menyikapi viralnya video sambutan H Acep Purnama yang menyebut kata “laknat”. Kala ditanya kuninganmass.com, ia membenarkan jajaran pengurusnya kedatangan Acep, Minggu (17/2/2019) lalu.

“Pak Acep hari Minggu kemarin datang ke sekretariat APDESI dengan maksud mengklarifikasi dan memohon maaf kepada seluruh kepala desa dan perangkat desa melalui organisasi APDESI atas perkataan beliau saat berpidato deklarasi dukungan perkumpulan Akar Rumput,” tuturnya Selasa (19/2/2019).

Dikatakan, ia bersama beberapa pengurus harian DPC APDESI menyikapi niat baik orang nomor satu di kota kuda ini dengan arif dan bijaksana. Kata maaf atas kealfaan Acep, oleh mereka diterima.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Selama ini pak Acep selaku bupati tidak pernah mengintervensi atau mengarahkan organisasi untuk memilih salah satu calon presiden. Kami selaku aparatur pemerintah desa diamanahkan UU atau peraturan lainya harus bersikap netral,” ujar Linawarman.

Tentunya, sambung kades Jalaksana ini, APDESI selaku organisasi yang mewadahi kepala desa dan perangkat memberikan keleluasaan dan kebebasan untuk memilih presiden.

“Insya Allah hari Kamis kami akan mensosialisasikan hasil tabayun ini ke semua kades dan perangkat melalui para ketua DPK. Akhirnya kami berharap agar kejadian seperti tidak terulang dan diambil hikmahnya,” tukasnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Terpisah, M Ridho Suganda, kader PDIP yang menjabat wakil bupati sempat dimintai pula tanggapannya. “Yang jelas saya yakin bahwa beliau (Acep Purnama, red) tidak bermaksud untuk seperti itu. Intinya gak mungkin,” ucap Ridho singkat.

Sementara itu, Selasa sore Bawaslu Kuningan memulai pemanggilan para pihak yang bertalian dengan video “laknat” yang viral hingga jadi isu nasional. Rencananya, klarifikasi terhadap Acep Purnama dan M Ridho Suganda dilaksanakan Rabu besok. (deden)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Pada pesta demokrasi Pilkada Kuningan tahun 2024 ini, Acep Purnama sebagai petahana dipastikan akan maju kembali dan berhadapan “Head to Head”...

Government

KUNINGAN (MASS) – Pasca purna tugas sebagai Wakil Bupati Kuningan, M Ridho Suganda ternyata tetap disibukkan dengan aktivitas professional dan social. Hal itu disampaikan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Mantan wakil Bupati Kuningan M Ridho Sugana M Si angkat bicara perihal santernya isu yang menyebutnya akan pindah partai sebagai “perahu”...

Village

KUNINGAN (MASS) – Hj Henny Rosdiana M Si, resmi terpilih menggantikan Linawarman SH, sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia...

Government

KUNINGAN (MASS) – Usulan pemberhentian jabatan kepala daerah (Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH dan Wakil Bupati M Ridho Suganda M Si), bakal...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kebakaran kawasan Gunung Ciremai yang terjadi baru-baru ini, seolah menegaskan bahwa fenomena itu jadi insiden yang jadi. Hal itu jugalah yang...

Village

KUNINGAN (MASS) – Ketua Apdesi (Asosiasi Perangkat Desa Indonesia) Kabupaten Kuningan, H Linawarman, bakal “pensiun” atau mengakihiri masa jabatannya di Apdesi, tahun 2023 ini....

Village

KUNINGAN (MASS) – Ratusan Kadus (Kepala Dusun) dari seluruh desa se-Kabupaten Kuningan, bakal mengikuti Bimtek untuk meningkatkan kapasitas yang digelar DPC Apdesi (Asosiasi Perangkat...

Social Culture

KUNINGAN (MASS) – Gerakan KITA, sebuah komunitas relawan yang bergerak di bidang kemanusiaan, sosial dan keagamaan, kini punya sekertariat. Sekertariat itu baru saja diresmikan...

Education

KUNINGAN (MASS) – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum SE nampak datang ke Kabupaten Kuningan pada Kamis (22/12/2022) pagi ini. Uu, sengaja datang...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Pasca dirujuk ke rumah sakit di Jakarta pada pertengahan bulan Mei 2022 ini, kondisi mantan Bupati Kuingan H Aang Hamid Suganda...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Setelah 4 hari menjalani perawatan intensif di RSUD 45 Kuningan, H Aang Hamid Suganda dirujuk ke RSPI Jakarta, Selasa (17/5/2022) malam...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Tokoh Kuningan yang kerap dijuluki Bapak Pembangunan, H Aang Hamid Suganda, saat ini tengah menjalani perawatan intensif di rumah sakit. Kabarnya,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sekertaris DPC PDIP Kuningan yang kini menjabat sebagai Ketua DPRD, Nuzul Rachdy SE tidak mau menanggapi lebih jauh, ketika ditanya Isu...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sekretaris DPC PDIP Kuningan Nuzul Rachdy angkat bicara saat ditanyai perihal bertemunya Wabup M Ridho Suganda, yang saat ini kader partai...

Headline

KUNINGAN (MASS) – “Rapat” pimpinan DPC PDI Perjuangan yang digelar secara “darurat” di Hotel Purnama, Sabtu (19/9/2020), tidak diketahui oleh M Ridho Suganda. Padahal...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Kendati pertemuan antara Wabup M Ridho Suganda yang akrab dipanggil Edo dengan Ketua Gerndra H Dede Ismail dan Ketua PKB H...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Babak baru dimulai paska kocok ulang AKD (Alat Kelengkapan Dewan) yang menggeser Fraksi Gerindra Bintang dan Fraksi PKB dari tampuk pimpinan...

Government

KUNINGAN (MASS)- Untuk meningkatkan pelayanan publik dan perekonomian daerah, pemerintah Kabupaten Kuningan menyelenggarakan Bimbingan Teknis Manajemen Perencanaan Pengadaan Barang dan Jasa, yang dihadiri oleh...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebagai tokoh yang disebut-sebut memiliki kans untuk menjadi ketua DPC PDIP Kuningan, M Ridho Suganda (wakil bupati) sempat dipintai tanggapannya. Begitu...

Government

KUNINGAN (MASS) – Sebagai bupati yang melanjutkan kepemimpinan dari periode sebelumnya, duet H Acep Purnama-M Ridho Suganda seharusnya tidak perlu memberi target 100 hari....

Editorial

KUNINGAN (MASS) – Sejak dilantik 4 Desember 2018 silam, pasangan H Acep Purnama-M Ridho Suganda langsung menjalankan amanahnya sebagai bupati dan wakil bupati. Hingga...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pelapor kasus video viral “laknat” merasa dilecehkan oleh Bawaslu Kuningan. Sebab, putusan yang diambil dianggap sepihak tanpa klarifikasi terhadap pelapor serta...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Terkait kasus video viral ‘laknat’ yang diucapkan oleh H Acep Purnama Sabtu (16/2/2019) lalu, terdapat 3 pelapor. Pelapor pertama atas nama...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Putusan Bawaslu Kuningan terkait video viral “Laknat” membuat heran seorang Pengamat Hukum, Abdul Haris SH. Terlebih dalam pertimbangan putusannya disebutkan, Deklarasi...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Selain laporan Ade Sumiardi, muncul pula laporan dari BPN (Badan Pemenangan Nasional) Prabowo-Sandi Kabupaten Kuningan, Jumat (22/2/2019) lalu. Menurut Bawaslu Kuningan,...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pada awal mencuatnya kasus video viral ‘laknat’, Bawaslu menyatakan bahwa statusnya ‘temuan’. Namun pada putusan Selasa (26/2/2019) disebutkan, kajian bawaslu bersama...

Advertisement