Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Economics

Bank Emok Dikeluhkan Warga Selama Pandemi

KUNINGAN (MASS) – Sewaktu wakil rakyat melaksanakan kegiatan reses, banyak aspirasi yang dilontarkan oleh masyarakat. Salah satunya menyangkut keberadaan Bank Emok atau bank keliling. Mereka meminta agar pemerintah mampu memberikan perlindungan.

Keluhan ini muncul tatkala anggota DPRD Kuningan dari Fraksi Gerindra, Sri Laelasari bertemu masyarakat Kecamatan Sindangagung. Ketatnya sistem bank emok, membuat warga jadi sakit, bukan hanya karena wabah corona saja.

“Selain bunganya besar, Bank Emok itu tak ada jeda waktu. Telat sehari saja dikejar. Ini yang membuat masyarakat jadi sakit. Padahal sekarang, semuanya lagi down. Untuk kebutuhan makan sehari-hari saja, banyak warga yang susah,” kata Sri Laelasari usai berdialog dengan puluhan warga, Sabtu (4/7/2020).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Atas aspirasi tersebut, politisi perempuan yang berangkat dari dapil 1 ini meminta agar pemerintah daerah mampu melahirkan solusi. Bagaimana pun caranya, masyarakat harus diberi perlindungan.

“Memang hutang itu kewajiban yang harus dibayar. Tapi kami mengimbau agar bank emok pun memberikan keringanan waktu. Dan kepada eksekutif kami meminta agar ada solusi,” tegasnya.

Saat membaca berita online, imbuh Sri, ada gerakan dari masyarakat Kuningan selatan yang membuka posko untuk menolak bank emok. Menurut dia, langkah tersebut patut ditiru agar masyarakat terlindungi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Disamping keluhan bank emok, ia juga menampung aspirasi berbagai persoalan lain yang dialami warga. Mulai dari keberadaan sampah di desa yang perlu penanganan sambil memberdayakan masyarakat yang menganggur.

“Ya semacam daur ulang sampah, jadi kan masyarakat yang semasa pandemi kehilangan pekerjaan, bisa terberdayakan. Ini harus jadi perhatian dinas lingkungan hidup,” pintanya.

Selain drainase, terdapat masalah lain yang dikeluhkan warga yaitu kondisi jalan rusak. Sri menyayangkan saat ini banyak jalan-jalan di desa dan kota yang rusak berat. Padahal mulusnya jalan sangat menunjang roda perekonomian masyarakat.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Meskipun sekarang banyak anggaran yang direfocusing, setidaknya titik-titik vital mah diperbaiki. Ditambal. Kan ada anggaran pemeliharaan,” tandas anggota komisi 3 DPRD tersebut.

Reses Sri Laelasari ini dilaksanakan di Desa Kertaungaran Kecamatan Sindangagung. Lebih dari 50 orang berkumpul, dari Desa Sindangsari, Taraju dan Kertaungaran sendiri. Minggu (5/7/2020) ini, ia melanjutkan reses ke Desa Kedungarum Kecamatan Kuningan. (deden)  

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Politics

KUNINGAN (MASS) – Caleg incumbent dari Gerindra di dapil 1 Kuningan rupanya berpeluang besar lolos kembali. Salah satunya Sri Laelasari. Ditengah gempuran dugaan money...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Kuningan, H Ikhsan Marzuki MM, dari fraksi PKS, saat ini tengah aktif melaksanakan reses sebagai bagian dari kewajiban anggota...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Aksi mengejutkan terjadi dalam tubuh Fraksi Partai Gerindra DPRD Kabupaten Kuningan. Sebanyak 5 anggota fraksi dari total 7 fraksi, unjuk sikap...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Keluhan warga terhadap maraknya bank emok membuat kaum perempuan yang tergabung dalam KPPG (Kesatuan Perempuan Partai Golkar) Kuningan merasa prihatin. Sebagai...

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPC Partai Gerindra Kabupaten Kuningan, turut merayakan ulang tahun ketua umumnya, H Prabowo Subianto yang jatuh pada hari ini, Selasa (17/10/2023)....

Politics

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Kuningan Fraksi Gerindra, Sri Laelasari merilis permintaan maafnya melalui media. Ia mengatakan, dengan rendah hati mengakui kesalahannya yang dianggap...

Politics

KUNINGAN (MASS) – DPRD Kabupaten Kuningan mengagendakan reses pekan ini mulai 13-18 April 2023, menjelang berakhirnya bulan Ramadhan. Reses sendiri, merupakan agenda para anggota...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi Kabupaten Kuningan Dr Wahyu Hidayah M Si turun berkomentar perihal dugaan penyalahgunaan data pribadi yang terjadi...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Pembangunan Posyandu Mandiri, Penerangan Jalan Umum (PJU) dan perbaikan jalan,jadi usulan-usulan masyarakat Kelurahan Purwawinangun – Kuningan pada reses anggota DPRD (F-PKS)...

Health

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Fraksi Gerindra Sri Laelasari menyebut sepanjang tahun 2022 ini, tercatat penambahan fenomena LSL (Laki Suka Laki) di Kabupaten Kuningan....

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Bank keliling dikenal masyarakat sebagai lembaga permodalan dan atau pembiayaan dengan tingkat bunga yang cukup tinggi. Biasanya mencapai belasan hingga puluhan...

Headline

CIDAHU (MASS) – Bagi sebagian warga yang belum menikmati kue pembangunan, sampai usia 77 tahun ini Indonesia dirasakan belum merdeka. Seperti yang dialami warga...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Kasus pembelian mobil menggunakan dana bansos di Desa/Kecamatan Jalaksana membuat geram Sri Laelasari, anggota DPRD Kuningan. Politisi Gerindra ini meminta agar...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Getolnya Sri Laelasari blusukan ke desa-desa menyentuh kaum perempuan, rupanya bukan hanya untuk kepentingan dirinya sendiri. Justru legislator perempuan asal Gerindra...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Begitu banyak masyarakat yang terkejut mendengar kabar meninggalnya Almarhum H Yayat Sudrajat SE, ketua Fraksi Gerindra Bintang DPRD Kuningan. Bahkan tidak...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Ketua DPC Partai Gerindra Kuningan, H Dede Ismail tidak tahu masalah apa yang dialami kadernya, Deki Zainal Muttaqin. “Tidak tahu (masalah...

Politics

KUNINGAN( MASS) – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Dapil XIII Kuningan Ciamis Pangandaran dan Kota Banjar Fraksi Partai Demokrat, Yosa Octora Santono kembali laksanakan...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Adanya 5 tiang listrik dari beton yang patah di jalur Luragung-Lebakwangi, membuat anggota DPRD F-Gerindra Bintang Sri Laelasari terjun ke lapangan....

Government

KUNINGAN (MASS) – Salah satu implikasi dari dinamika yang terjadi di Gedung Dewan, pasti akan merembet ke gedung putih. Ini sesuatu yang lumrah dan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Terkait ada Lnya dinamika rombakan AKD (Alat Kelengkapan Dewan) didasari dengan pecahnya koalisi semakin mulus jalannya pemerintahan kekuasaan yang dipimpin oleh...

Netizen Mass

KUNINGAN (MASS) – Kendati pertemuan antara Wabup M Ridho Suganda yang akrab dipanggil Edo dengan Ketua Gerndra H Dede Ismail dan Ketua PKB H...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Lahan kritis atau tadah hujan seharusnya bisa menjadi lahan produktif. Ditengah pandemi ini, sektor pertanian mesti jadi fokus utama dalam ketersediaan...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Rapid test yang dilaksanakan Kamis (9/7/2020) di DPRD Kuningan, tidak diikuti oleh semua fraksi. Khusus Fraksi PKB dan Demokrat, semuanya ikut...

Headline

KUNINGAN (MASS) – Penjelasan Ketua DPRD Kuningan, Nuzul Rachdy soal pertemuannya dengan para pengusaha galian pasir di Warung Sate Cihideung Hilir, rupanya jadi sorotan...

Economics

KUNINGAN (MASS) – Agar pelaku UMKM di Kabupaten Kuningan tidak terjerat pinjaman ke Bank Emok (rentenir) dan juga pinjaman online, Bagian Setda Perekonomian dan...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Sebagai bentuk pengayoman terhadap konstituennya, salah seorang anggota DPRD Kuningan asal Dapil 3, Nurcholis Mauludin Syah menggelar kegiatan yang berbeda. Ia...

Politics

KUNINGAN (MASS) – Anggota DPRD Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (FPKB) Kabupaten Kuningan serap aspirasi warga melalui reses priode 2019-2020 di sejumlah titik yang berada...

Advertisement