KUNINGAN (MASS) – Pengurus MPC Pemuda Pancasila Kabupaten Kuningan periode 2019-2023 resmi dilantik, Kamis (19/9/2019) di RM Lembah Ciremai. Dari sejumlah pengurus yan dilantik, tampak beberapa pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Kuningan ikut dilantik juga.
Wakil Bupati Kuningan M Ridho Suganda menanggapi hal itu. Menurutnya, selama tidak meninggalkan pekerjaan dan melakukan pekerjaannya dengan baik itu tidak menjadi masalah.
“Kita lihat sekarang pemerintahannya berjalan nggak? Kalau pemerintahannya tetap berjalan berarti ga ada masalah dia mau gabung dengan manapun juga. Karena itu adalah hak setiap warga negara khususnya bagi warga negara yang berideologi Pancasila,” tandasnya.
Pelantikan pengurus itu dipimpin langsung oleh Ketua MPW PP Jawa Barat, Drs H Tubagus Dasep IPS SH BE MSc MBA. Berdasarkan SK yang dibacakan oleh sekretaris MPW PP, Harnida Darius SH dikukuhkan kembali menjadi ketua yang didampingi oleh Drs Dadang Saputra sebagai sekretaris dengan bendahara Bambang Heriyanto.
Selain pelantikan pengurus MPC PP Kuningan dengan tema ‘Berkarya untuk bangsa, berdiri demi keutuhan NKRI, bersatu mewujudkan Kuningan MAJU’ itu, juga dilaksanakan pelantikan Badan Pengusaha Pemuda Pancasila (BP3) Kabupaten Kuningan yang diketuai oleh Raka Maulana Wijaya.
Dalam sambutannya, Harnida Darius SH mengatakan, MPC PP Kabupaten Kuningan telah memiliki program kerja yang harus direalisasikan. Sebagai ketua MPC, ia menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan tugas yang diamanahkan kepadanya.
“Dan tentunya, kebersamaan adalah kunci utamanya. Muscab kemarin adalah dinamika di ruangan yang sudah selesai. Tidak ada lagi dinamika. Sekarang kita bersatu sebagai keluarga besar Pemuda Pancasila Kabupaten Kuningan,” ucap Rida, sapaan akrabnya.
Oleh karena itu, lanjutnya, kepada pengurus yang telah dilantik untuk merapatkan barisan, bekerja sama dan kompak dengan kebersamaan untuk merealisasikan kepengurusan ini.
Sementara itu, Ketua MPW PP Jawa Barat berpesan bahwa PP Kabupaten Kuningan untuk bisa berperan ditengah-tengah masyarakat yang baik bersama dengan organisasi masyarakat yang lain.
Berdasarkan pantauan, pada pelantikan tersebut tampak hadir Sekda Dr Dian Rachmat Yanuar, Ketua DPRD Nuzul Rachdy SE, unsur kepolisian dan kodim, Ketua MPC PP Kota Cirebon dan Ciamis, perwakilan Bank BJB, dan tamu undangan lainnya. (ali)
Struktur Kepengurusan MPC PP Kabupaten Kuningan
Ketua : Harnida Darius SH
Wakil Ketua 1 : H Hilwan Arief
Wakil Ketua 2 : Asep Saepudin
Wakil Ketua 3 : Agus Suharto
Wakil Ketua 4 : H Ade Petruk
Sekjen : Drs Dadang Saputra
Bendahara : Bambang Heriyanto
Kabid Humas : Ayep Setiawan SIP (Adon)
Ketua MPO : H Mukhtar Luis