CIBINGBIN (Mass) – Atas musibah yang melanda warga Kecamatan Cibingbin, PAN (Partai Amanat Nasiona) turut prihatin dan berbela sungkawa. Partai warna biru ini langsung melakukan kunjungan ke lokasi sekaligus memberikan bantuan.
Jajaran pengurus DPD PAN Kuningan tersebut membawa tumpukan sembako untuk diserahkan, Senin (23/1/2017). Terjun langsung Ketua MPPD PAN Kuningan Drs Toto Suharto SFarm Apt yang kebetulan menjabat wakil ketua DPRD. Ia ditemani pengurus lainnya yang kebetulan duduk di parlemen daerah. Seperti Yudi Moh Rodi SE dan H Iis Istohari SE.
“Insya Allah kita ingin ikut membantu meringankan beban masyarakat Cibingbin korban banjir bandang. Apa yang kami lakukan ini semoga memberikan manfaat bagi masyarakat. Terlebih di partai kami ini terdapat pituin Cibingbin yaitu Pa H Iis Istohari, ” terang Ketua DPD PAN Kuningan, H Udin Kusnaedi SE MSi.
Udin berdoa semoga duka yang dialami warga Cibingbin tidak berkepanjangan. Roda perekonomian masyarakat diharapkan pulih kembali. Pihaknya merasa bersyukur tidak ada korban jiwa akibat insiden tersebut.
Kepada pemerintah dirinya meminta agar sigap menangani musibah tersebut. Penyebab bencana harus bisa diketahui secara jelas guna dicarikan solusi terbaiknya.
“Kami tidak mau musibah seperti ini terulang kembali. Kasihan mereka. Masa tiap musim hujan masyarakat di sana selalu dilanda keresahan,” imbau salah satu bakal calon bupati itu. (deden)