KUNINGAN (MASS) – Ikatan Mahasiswa Kuningan (IMK) Wilayah Cirebon kembali melakukan kegiatan pengabdian kepada masyarakat baru-baru ini.
Program dari bidang PM yang dilakukan pada Sabtu (27/3/2021) lalu itu, Mitra Desa.
Kegiatan yang mengusung tema ” Menyatu Dengan Alam ” tersebut, dilakukan dalam waktu satu hari di Desa Paniis Kecamatan Pasawahan.
Kegiatan Mitra Desa sendiri, selain mengabdikan diri melakukan sesuatu yang bermanfaat bagi masyarakat sekitar, juga dilakukan sharing dan pemaparan tentang birokrasi yang ada di desa.
Kepala Bidang PM Muhammad Syahru Asabana, yang juga kini menjabat kesra Paniis memberikan pemaparan kepada peserta mitra desa dengan membahas tentang struktural dalam pemerintahan desa.
Hal itu, dilakukan sebagai bekal peserta jika nanti kembali ke daerahnya masing-masing.
Setelah pemaparan, para peserta terjun langsung melakukan bakti sosial membersihkan irigasi.
Irigasi, selain disimbolkan sebagai unit penting kehidupan masyarakat, juga simbol terawatnya alam.
Ketua IMK Yayat Hidayatullah menyebut pihaknya selalu berupaya untuk mengajak kepada seluruh mahasiswa asal Kuningan yang berkuliah di Cirebon untuk mengenal lebih dalam masyarakat.
“Ini mengarah pada tujuan IMK prihal pengabdian kepada masyarakat Kuningan, selaras dengan Tri Dharma perguruan tinggi dan visi-misi IMK periode saat ini,” sebutnya.
Dirinya berharap, kader IMK mampu mengaplikasikan pengabdian di desanya masing-masing.
“Mitra desa ini bisa menjadi referensi untuk orda-orda atau organisasi lain yang berada di luar Kuningan tapi masih berhubungan dengan Kuningan sehingga bisa mulang ka asal ngawangun lemah cai,” imbuhnya. (eki)