Connect with us

Hi, what are you looking for?

Education

Menanamkan Karakter Anak Sejak Usia Dini

KUNINGAN (MASS)- Bunda PAUD Kabupaten Kuningan Hj Ika Acep Purnama, pada Kamis (17/1/2019) membuka kegiatan Seminar Parenting IGTKI-PGRI Kabupaten Kuningan Tahun 2019. Adapun tema yang diambil adalah dengan membangun sinergitas pola asuh antara keluarga dan lembaga dalam menanamkan karakter anak sejak usia dini.

Acara yang digelar di Gedung Sanggariang itu hadir Wakil Ketua TP PKK, Ny Yuana Ridho Suganda, Ketua GOPTKI Kabupaten Kuningan, Ny Ella Dian Yanuar. Lalu, Kabid PAUD Dikmas Disdikbud Kuningan, Elon Carlan.

Untuk narasumber dari Motivation Trainer Indonesia adalah Edi Junaedi dan KBO Satlantas Polres Kuningan, IPTU Sutarja Fahrudin.

Ketua Ikatan Guru Taman Kanak-kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Kuningan, Eli Jubaedah, memaparkan tujuan kegiatan seminar ini untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam melaksanakan perawatan. Lalu, pengasuhan dan pendidikan anak di dalam keluarga sendiri dengan landasan dasar-dasar karakter yang baik.

“Menjadi orang tua memang tidak ada sekolahnya. Tetapi perlu belajar untuk menjadi orang tua yang membesarkan anak dengan baik, penuh cinta dan kasih sayang,” tandasanya.

Karena anak merupakan amanah dan sebagai orang wajib mendidik sesuai syariat Islam. Dalam proses kehidupan manusia, masa anak-anak merupakan tahap usia yang paling penting.

Lebih lanjut dikatakan, masa anak-anak merupakan tahap pembuatan pondasi atau pembentukan kepribadian seorang manusia. Oleh sebab itu orang tua dan para pendidik anak dituntut agar dapat memenuhi kebutuhan anak, sehingga perkembangan anak terpelihara dan optimal.

Sementara itu, Bunda PAUD Kabupaten Kuningan, Hj Ika Acep Purnama memaparkan, pengasuhan sejatinya adalah pembentukan karakter anak sebagai landasan awal yang akan membentuk sikap dan kepribadian anak. baik secara individu maupun sebagai bagian dari anggota masyarakat.

“Sebagai orang tua masa kini, kita dituntut untuk dapat menerapkan pola asuh yang tepat dalam mendidik anak-anak kita sejak usia dini. Dimana orang tua masa kini harus memiliki bekal ilmu pengetahuan dan ilmu agama yang kuat,”paparnya.

Perlu diresapi bersama bahwa hal terpenting dalam menerapkan pola asuh kepada anak adalah sebagai orang tua harus memahami pentingnya peran orang tua di masa tumbuh kembang anak. Orang tua harus menjadi pendidik yang pertama bagi anak-anaknya.

“Jangan sampai kita hanya memasrahkan pendidikan anak-anak kita kepada pihak sekolah. Sebaliknya, karakter anak itu lebih banyak dipengaruhi oleh lingkungan keluarganya. Oleh karena itu, kita harus memerankan peran orang tua dengan sebaik-baiknya dengan cara memperhatikan tumbuh kembang anak,” tandasnya. ( agus).

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f
Advertisement

You May Also Like

Education

KUNINGAN (MASS) – Sebanyak 1000 peserta mengikuti kegiatan Seminar Parenting yang diselenggarakan IGTKI (Ikatan Guru TK Indonesia) PGRI Kuningan, Senin (14/11/2023) kemarin. Seminar yang...

Education

KUNINGAN (MASS) – Mengisi bulan Ramadhan, Hima Prodi Pg Paud STKIPM Kuningan menggelar pengabdian masyarakat pada Minggu – Selasa (24-26/4/2022) kemarin di aula balai...

Incident

KUNINGAN (MASS) – Nasib kurang bagus dialami Ketua Panitia Seminar Parenting, Arsyidi. Usai acara bubar, motornya yang disimpan di parkiran raib dibawa kabur maling....

Education

KUNINGAN (MASS) – Perkembangan teknologi, salah satunya gadget, perlu perhatian khusus untuk orang tua. Pasalnya, anak-anak saat ini lebih cenderung ingin bermain dengan gadgetnya...

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Exit mobile version