Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Lifestyle

Reaksi Turis Jepang Ketika Mencicipi Hucap

KUNINGAN (Mass)- Pasar Maya Asih yang berada di di Hutan Kota Kelurahan Cigugur diresmikan pada 15 Juli oleh Bupati Kuningan. Pasar yang akan terus hadir setiap hari Minggu ini diharapkan menjadi destinasi wisata baru di Kuningan karena asar Maya Asih menghadirkan berbagai kuliner tradisional, aneka jajan tradisional, handcraft dan kaulinan budak (permainan tradisional).

Selain itu  pengunjung juga bisa mencoba pengalaman Manjat Tebing yang ada di area Hutan Kota Mayasih. Dan yang paling menarik adalah transaksi di tempat ini menggunakan koin yang disediakan dengan berbagai macam kelipatan.

Pada 15 Juli reaksi dari warga Kuningan terbilang  bagus meski dari segai promosi  belum optimal. Pasar Maya Asih gratis dikunjungi oleh warga dan bisa sambil berolahraga serta menikmati pemandangan alam yang indah.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Ternyata bukan hanya warga lokal yang datang, ada dua turis asing yang tertarik datang ke Pasar Digital ini tapi juga turis asing. Turis yang datang adalah dari Jepang. Mereka adalah Yamaki dan Sakamoto.

Mereka mengaku datang ke Pasar Maya Asih ingin mengetahui apa saja yang ada di pasar ini. Selain itu juga ingin menikmati indahnya alam Kuningan.

“Saya sudah tinggal lama di Indonesia. Saat ini bekerja di Kabupaten Pekalongan. Saya betah di Kuningan udaranya dingin,: ujar Yamaki yang cukup pasih berbicara bahasa Indonesia.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Kehadiran mereka berdua menarik perthatian Bupati Kuningan   Acep Purnama. Mereka berdua ditanya mengenai kesan berkunjung ke Kuningan dan jawaban adalah sangat menyenangkan.

Oleh bupati mereka berdua diajak mencicipi makanan tradisional hucap. Tenyata reakasi dari mereka sangat luar biasa. Mereka mengaku sangat menikmati makanan ini.

“enak.. enak sekali, rasanya unik saya suka sekali. Tuh sampai abis karena enak,” timpal Sakamoto.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sekedar informasi  hucap adalah singkatan dari tahu  dan kecap.  Makanan ini sama dengan kupat tahu ataupun ketoprak. Namun yang membedakan hucap dengan  lainnya adalah hucap hanyalah campuran kupat, tahu goreng dan bawang goreng dan bumbu kacang. Hucap sendiri tidak menggunakan krupuk dan toge. (agus)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Incident

KUNINGAN (MASS)- Kejadian meninggalnya Yusar (8) akibat terseretnya arus di selokan yang berada  didekat SDN Cigugur Blok Citamba Kelurahan/Kecamatan  Cigugur membuat warga Kuningan berduka....

Social Culture

KUNINGAN (MASS)- Minggu (15/7/2018) pagi menjadi hari bersejarah bagi perkembangan wisata di Kuningan. Pasalnya, diresmikannya Pasar Maya Asih di Hutan Mayasih Kelurahan/Kecamatan  Cigugur. Pasar...

Health

KUNINGAN (MASS) – Sepasang ibu dan ayah di Desa Cisantana Dusun Malaraman Kecamatan Cigugur  Kuningan mengalami kisah pilu. Anak laki-lakinya terkena penyakit langka sejak...

Government

KUNINGAN (Mass) – Pemerintah daerah melalui Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kuningan berencana, bakal menanam pohon di kawasan Hutan Kota Mayasih sebanyak 6000 bibit pohon....

Government

KUNINGAN (Mass) – Bupati Kuningan H Acep Purnama SH MH mengadakan acara ngawangkong bareng tokoh dan warga masyarakat Cigugur di lokasi Hutan Kota Mayasih...

Health

KUNINGAN (Mass)- Karang Taruna Panca Daya Manunggal Bhakti Kelurahan/Kecamatan Cigugur punya cara tersendiri untuk mengajak para pemuda agar tidak terjerumus pada narkoba. Cara yang...

Advertisement