Connect with us

Hi, what are you looking for?

Anything

Launching Sekretariat, KWK Lakukan Ini

KUNINGAN(MASS) – Untuk lebih memudahkan berkumpul dengan para anggota, KWK (Komunitas Wargi Kuningan) meresemikan kantor Sekretariat. Kantor sekre tersebut terletak di di Jalan Teuku Umar No 11 Kelurahan Sepanjang Jaya Kecamatan Rawa Lumbu Kota Bekasi.

Launching kantor dilakukan pada  Sabtu 9 Desember 2017. Hadir ratusan anggota KWK anggota seJabotabek dan Karawang. Mereka hadir  lengkap dengan kostum khas KWK.

Acara launching sendiri tampak meriah dna khidmat. Panitia sendiri menggelar santunan kepada kuam dhufa. Bukan hanya itu, juga dilakukan tausiyah oleh Drs Sukandi E Mursad.

Pada saat itu juga dilakukan pemotongan tumpeng. Hal ini agar kantor baru ini keberadaanya sangat bermanfaat dan tentu untuk mempererat tali silaturahmi.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pada saat itu juga dilakuikan pengukuhan Badan Hukum KWK dan Badan Hukum Koperasi KWK oleh  Notaris Novita Bumbunan Siagian SSos, SH MKn. Adpaun  nomor register adalah 25 dan 26.

Momen launching KWK sangat istimewa bagi Pembina KWK. Pasalnya,  bagi Dra Yohani hari itu genap berusia 52 tahun sehingga acara semakin seru.

Ketua Umum KWK Didi Sutradi mengatakan, dengan adanya kantor dan juga sudah berbadan hukum maka baik KWK maupun koperasinya, maka gerak langkah KWK akan semakin jelas.

“Sudah banyak program-program yang disusun dan tinggal direalisasikan. Kami membentuk wadah ingin memberikan manfaat,” jelasnya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Pada kesempatan itu, Didi menyebutkan, launching KWK dihadiri juga dari perwakilan Pengurus Paguyuban Kuningan seperti RWK, Siwindu, P3K, dan Permak. Diharapkan dengan banyak wadah membuat warga Kuningan yang ada di perantuan semakin mempererat silaturhami.

Sekedar informasi banyak wadah bagi warga Kuningan diperantuan membuktikwan bahwa masyarakat Kuningan merupakan kaum urban. Mereka “menguasai” kota-kota besar dan hasilnya dibawa ke Kuningan.

Andai Kuningan warganya tidak merantau sulit rasanya warga sejahtera. Maka parantau yang mayoritas berkerja disektor informasi merupakan pahlawan bagi Kuningan.(agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version