KUNINGAN (MASS) – Salah satu tim sepakbola asal Kuningan, El Botuna FC, baru saja melaunching jersey teranyarnya. Launching itu, diisi dengan laga persahabatan, Jumat (2/6/2023) sore kemarin.
El Botuna FC sendiri, merupakan tim yang berisi pemain-pemain dari sales-sales farmasi Kuningan. Saat launching itu, mereka menggelar fun football melawan tim RSUD 45 Kuningan di Lapangan Sepakbola Taruna Jaya Kedungarum.
Captain tim El Botuna, Dedy Supriadi, Sales dari PT Praba Baraka Jaya, mengatakan bahwa selain memperkenalkan jersey baru, pertandingan ini juga digelar untuk saling mempererat silaturahmi.
Dalam laga itu, El Botuna berhasil mengalahkan Tim RSUD yang diperkuat oleh M Sodik (petugas farmasi RSUD 45) dan kawan-kawan dengan skor telak, 3-0.
Tiga gol yang terjadi, berhasil dicetak striker El Botuna, Dani (Bos Apotek Cirendang dan MM Digital Printing) dan Zaenal (sales PT Praba Baraka Jaya). Masing-masing mencetak 2 dan 1 goal.
Manajer El Botuna FC, Rizki (dari PT Dexa Medika) menyebut tim ini memang dibentuk untuk mempererat silaturahmi para sales yang bertugas di area Kuningan dan sekitarnya.
Tim dibentuk untuk menyalurkan hobi dan menghilangkan rasa jenuh di sela-sela kesibukan dan mengejar target marketing dari perusahaan.
“Tim ini tim hiburan, bisa dikatakan tim lawak FC. Meski begitu, kita tetap semangat dan menjunjung sportivitas dalam berolahraga,” sebutnya. (eki)