Connect with us

Hi, what are you looking for?

Business

Komunitas 212 Dirikan Minimarket

KUNINGAN (MASS) – Langkah pemberdayaan ekonomi umat direalisasikan Komunitas 212. Setelah membentuk Koperasi Syariah 212, komunitas tersebut menindaklanjutinya dengan mendirikan minimarket di Jalan Ir H Juanda komleks ruko no 4. Pagi tadi (2/12/2017) tepat ulang tahun 212 sekitar pukul 9.30 WIB unit usaha tersebut dilaunching.

Grand Launching berjalan meriah yang diiringi dengan keantusiasan para peserta dan tamu undangan. Mulai dari unsur Muspida, Bupati Kuningan yang diwakili oleh kepala Dinas Koperasi UKM, ketua MUI, ketua APIK dan juga unsur Muspika Kuningan.

“Mari kita bersatu membangun ekonomi umat di Kuningan di bawah naungan Koperasi Syariah Komunitas Kuningan, berbelanja di minimarket milik umat yaitu 212 Mart yang berlokasi di Jalan Juanda,” seru Sarif Hidayat selaku ketua pelaksana.

Dalam mempererat ukhuwah islam dan terjalinnya silaturahim sesama islam sebagai mana saat dimana kejadian 212 di Monas, berbondong-bondong umat islam dari seluruh penjuru Indonesia ikut serta.

“Betapa pentingnya kesadaran ukhuwah islamiah dalam berjamaah sebagai bukti akan adanya gerakan 212 di Monas taun silam,” ujar Ahmad Juaini selaku Direktur Eksekutif 212 Mart pusat yang diwakili oleh pengurus komunitas 212 Mart.

Keberkahan grand opening pun tambah lengkap dengan adanya balutan tausiah penggugah umat islam oleh ust. Fitri dari Aliansi Persaudaraan Islam Kuningan (APIK).

Sementara itu, Iwan sebagai kepala 212 Mart mengatakan, mulai Sabtu ini 212 Mart resmi dibuka. Baik untuk anggota koperasi maupun khalayak umum.

“Kami hadir di tengah-tengah umat dalam rangka menjawab tantangan jaman. 212 Mart buka jam 08.00 sampai 20.30 WIB,” sebutnya.

Diterangkan, kelebihan 212 Mart ini anggota akan mendapatkan bagi hasil 20 persen dari SHU. Setiap anggota akan terakumulasi nilai belanjanya dalam satu tahun.

Sedangkan bagi para investor ada 37,5 persen dari SHU. “Jadi kami hadir dari umat dan hampir separuh lebih keuntungan ini dikembalikan untuk umat,” tukas Iwan. (deden)

 

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version