KUNINGAN (Mass) – Support bagi kemajuan situs berita online kuninganmass.com ditunjukkan oleh Ketua STIKKU (Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan), Asep Sufyan Ramadhy. Kamis (16/2/2017) sore hingga malam, pucuk pimpinan lembaga pendidikan kesehatan tersebut bersilaturahmi ke kantor kuninganmass.com.
“Saya tiap hari buka berita kuninganmass.com. Karena saya tahu orang-orang yang berkumpul di portal ini termasuk wartawan-wartawan senior, jurnalis yang secara personal saya kenal, serta secara kelembagaan pun sering bekerjasama dengan STIKKU,” ungkap Asep yang saat itu ditemani Alan Suwgiri.
Konten berita yang disuguhkan, menurut Asep terkini yang mencakup politik, ekonomi, sosial, budaya, kesehatan dan sektor lainnya di Kuningan. Bahkan pihaknya merasa tertarik untuk bekerjasama dalam mengisi berita-berita seputar kesehatan.
“Saya ingin sekali bekerjasama untuk mengisi berita-berita kesehatannya. Semoga kedepan STIKKU bisa bekerjasama dengan kuninganmass.com,” ucapnya.
Dalam mengomentari perkembangan kuninganmass.com, Asep tahu betul proses bisnis itu panjang. Namun proses panjang tersebut tidak boleh tidak menghadirkan impian dan inspirasi, yang berarti imajinasi kedepan.
“Harapan saya sih kuninganmass.com jadi portal besar informasi di Kuningan. Semua informasi hadir di situ sehingga segmentasi bagi mereka-mereka yang ingin informasi ekonomi, sosial, budaya, politik, keamanan, seni budaya, termasuk kesehatan, ada di situ. Kaya detik.com lah,” harap Asep.
Jika punya impian kearah sana dan proses bisnisnya dituangkan dalam sebuah rencana strategis yang bagus, ia berkeyakinan tim kuninganmass.com bisa mewujudkannya. (tim redaksi)