KUNINGAN (MASS) – Kebaran di Kabupaten Kuningan terus berlanjut, bukan hanya kebakaran lahan, tapi juga bangunan. Salah satu bangunan yang terbakar pada Jumat (27/9/2019) jam 12.30 WIB adalah kadang ayam yang terletak di di Jalan Cidahu-Ciledug Dusun Kaliwon RT 6/ 01 Desa Cikeusal Kecamatan Cidahu.
Kadang ayam milik H Trisna Somara (49) itu terbakar diduga karena korsleting listrik. Proses pemadaman berlangsung selama 1 jam atau beres 14.20 WIB dengan melibatkan anggota Satpol PP Kecamatan Cidahu, Babinsa dan Bhabinkanthibnas.
Menurut Plt UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti menyebutkan, selain bangunan yang terbakar seluas 560 M2, juga alata-alat dan pakan ayam. Adapun taksiran kerugian mencapai Rp400 juta.
“Laporan masuk pada pada pukul 12.55 WIB dan mobil tiba 25 menit kemudian. Kami menurunkan 1 Randis Damkar dan 4 Anggota dari Regu 3. Dengan saling bahu membahu maka api bisa dipadamkan sehingga tidak merembet ke kadang yang lain,” ujar Khadafi.
Dilokasi kebakaran lanjut dia, merupakan lokasi kandang ayam, sehingga kandang lain milik Maman yang berada disebelah utara dan milik Oon sebelah selatan bisa diselamatkan.
Pihaknya berharap agar warga masyarakat berhati-hati terhadap bahaya kebakaran, terutama terhadap jaringan instalasi listrik, gas, pembakaran sampah. Sebab, jumlah kebakaran terus meningkat terutama pada dua bulan terakhir ini. (agus)