Connect with us

Hi, what are you looking for?

Uncategorized

Kalah Dari Ciwaru, Pemain Ciniru Dilarikan ke Rumah Sakit

KUNINGAN (MASS) – Pertandingan sepakbola Bupati Cup 2 antara Kecamatan Ciniru dan Ciwaru berlangsung seru. Pertandingan yang digelar Selasa (24/10/2017) di Stadion Mashud Wisnusaputra itu berakhir untuk kemenangan tim Ciwaru.

Pada pertandingan itu tim Ciniru bukan hanya sedih kalah dari Ciwaru. Namun, salah seorang pemainnya yang bernama Bagas dilarikan ke RSUD 45 Kuningan.

Bagas menderita patah tangan setelah terjatuh ketika berebut bola. Pada saat terjatuh ia menahan dengan tangan sehingga mengalami patah tangan.

“Sekarang dirawat RSUD. Tadi pas jatuh menahan dengan tangan sehingga patah,” ucap Camat Ciniru Jaenudin kepada kuninganmass.com Selasa (24/10/2017).

Kades Cijemit Ade Iman yang juga official tim mengatakan, saat ini pemain tengah dironsen dan rencananya akan dibawa ke Jagara ke ahli tulang. Pihaknya berharap patah tulang yang dialami oleh Bagas tidak Parah.

“Bagi kami kalah menang biasa yang terpenting pemain sehat dan sekarang terkena musibah,” ujarnya.

Sementara itu, pada pertandingan sebelumnya yang berlangsung jam 2 siang. Tim Kecamatan Cilimus menghancurkan perlawanan Maleber dengan skor mencolok yakni 4-0.

Kekalahan ini menggambarkan bahwa tim Maleber kalah kelas dari Cilimus. Pertandingan sendiri berjalan menarik. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version