KUNINGAN (Mass)- Pada lebaran tahun ini masyarakat yang menggunakan bus AKAP dan AKDP cendrung mengalami penurunan dbanding tahun lalu. Dari data yang dimiliki oleh Kemenhub Dirjen Perhubungan Darat Terminal Tipe A Kertawangunan Kuningan jumlah penumpang yang datang sedikit.
Hingga H-2 jumlah penumpang yang datang hanya 16.039 orang dari total 990 bus. Sedangkan yang berangkat 770 bus dengan jumlah penumpang 1.386 orang.
“Sepi tahun sekarang mah, karena banyak penumpang yang memilih naik travel,” ucapnya Koordinator Terminal Tipe A Komarudin SE kepada kuninganmass.com, Sabtu.
Pada H-1 pihaknya masih merekap jumlah penumpang dan armada. Namun, yang pasti penumpang sepi sehingga suasana terminal pun lengang.
Dikatakan, seharusnya pada hari ini merupakan masa puncak arus balik. Tapi karena banyak yang menggunakan travel, kendaraan pribadi seperti ini hasilnya.
“Faktor macet juga juga ikut berpengaruh. Ketika tidak ada bus dan ada travel maka penumpang memilih armada yang ada,” jelas Komar.
Dari pantauan kuninganmass.com arus lalulintas semakin padat membuat kemacetan dimana-mana. Kuningan yang biasa lengang berubah menjadi macet.
Faktor banyaknya kendaraan di parkir di jalanan juga menjadi penyebab. Mobil yang diparkir itu merupakan mobil parantau yang menggunakan kendaraan pribadi untuk mudik.
Sementara itu sepinya penumpang membuat para tukang ojek mengeluh. Mereka yang berjumlah 170 orang terpaksa banyak melamun dari pada menarik penumpang.
“Sudah mah banyak ojek dadakan ditambah lagi penumpang yang sepi maka pendapatan tahun ini menurun,” ucap Ucin yang diamni Iwan dua tukang ojek yang mangkal di depan terminal. (agus)