KUNINGAN (MASS)- Menyambut malam pergantian tahun, di Kabupaten Kuningan digelar Car Free Night (CFN). Acara ini dihelat Minggu (31/12/2017) mulai jam 22.00 hingga jam 01.00 WIB.
Adapun lokasinya CFN adalah sepanjang Jalan Siliwangi Kuningan mulai dari perempatan SMP 1 Kuningan sampai dengan Taman Kota. Pihak Polres Kuningan pun sudah menyiapkan pengalihan arus selama dilakukan CFN.
Berikut pengalihan arus yang lalu lintas yang dilakukan Polres Kuningan pertama arus kendaraan dari arah Cirebon menuju Pusat Kota Kuningan/Cikijing Majalengka sebagi berikut dari Bundaran Cijoho – Jalan RE Martadinata- Jalan Juanda-Lurus Pasar Baru- Jalan Jendral Sudirman- Simpang empat Jalan Dewi Sartika – Jalan Otista – Jalan Veteran.
Sedangkan pengalihan arus kedua dari Bundaran Cijoho-Jalan Ir Soekarno Hatta- Simpang 4 Sidapurna – Jalan Pramuka – Makam Gede – Simpang 3 Salon Aini- Jalan Ahmad Yani- Jalan Veteran.
Kemudian, pengalihan arus kendaraan dari arah Cikijing menuju Pusat Kota Kuningan/Cirebon sebagai berikut Cikijing-Jalan Veteran – TL Pasar Darurat – Jalan Pramuka – Simpang Empat Sidapurna- Jalan Ir Soekarno Hatta- Jalan Gunungkeling-Cirendang – Jalan Raya Cirendang – Cirebon.
Selain itu juga alternatif lain adalah Cikijing – Jalan Veteran- Jalan Raya Sukamulya – Jalan Raya Cigugur- Jalan Gunungkeling Cirendang – Jalan Raya Cirendang – Cirebon.
Satlantas Polres Kuningan juga menyiapkan Kantong parkir kendaraan yaitu di empat lokasi. Ke empat titik itu adalah diantaranya Bundaran Cijoho samapi dengab SMP 1 Kuningan, Jalan Aruji, Taman Kota-Gotong Royong dan Jalan Ahmad Yani.
Sementara itu, untuk mengemankan CFN petugas yang diterjunkan adalah Personel Polres Kuningan. Lalu, 1 kompi Kodim 0615 Kuningan, 1 pleton Subdenpom TNI Kuningan, 1 pleton Satpol PP Kabupaten Kuningan, dan 1 pleton Dishub Kuningan. (agus)