KUNINGAN (MASS) – Sejumlah tokoh perwakilan organisasi masyarakat islam, baik itu dari NU, Muhammadiyyah dan Persis serta lembaga islam lainnya seperti MUI, tampak menghadiri undangan DPD PKS Kabupaten Kuningan pada Sabtu (22/10/2022) kemarin.
Mereka hadir ke kantor DPD PKS, dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan Hari Santri Nasional yang diselengarakan PKS. Acara tersebut, mengusung tema “Teladan Nyata Sepanjang Hayat Sepanjang Zaman”.
Selain undangan tadi, nampak acara dihadiri sejumlah petinggi PKS Kuningan seperti Ketua DPD H.Dwi Batsuni Natsir dan jajarannya , Wakil pimpinan DPRD Hj.Kokom Komariah, Ketua Fraksi PKS Etik Widiatioleh serta diikuti sekitar 400 peserta yang terdiri dari penurus DPC, DPRa dan kader-kader PKS yang ada di Kabupaten Kuningan.
Peringatan Maulid serta HSN ini, diisi dengan berbagai kegiatan seperti ceramah, hadroh dan pemabaac ratibul hadad. Selain itu, digelar juga kegiatan lomba dalam peringatan tersebut.
Dalam acara itu, Ketua MUI Drs KH Dodo Syarif Hidayatullah MA hadir sebagai penceramah. Di kesempatan itu, KH Dodo juga menyampaikan bahwa PKS memberikan ruang lingkup pendidikan kebersamaan untuk membangun Kuningan lebih baik kedepan.
Ketua DPD PKS Ust Dwi Basyuni, melalui ketua panitia H Jajang Jana mengatakan, kegiatan lomba yang digelar dalam peringatan tersebut adalah lomba tumpeng. Sementara, penampilan hadroh dan pembacaan ratibul hadad, dibawakan grup Himmatul Alya dari Desa Ancaran.
“Peringatan maulid nabi yang diadakan ini, merupakan salah satu momentum untuk berpijak keteladanan ke Nabi Muhammad SAW. Dan hal ini patut kita laksanakan secara rutin untuk mempererat tali persaudaraan, ukhuwah serta kebersamaan,” tutur Ust Dwi Basyuni. (eki/deden)