KUNINGAN (MASS) – Bupati Kuningan H Acep Purnama, didampingi sang istri, Hj Ika Siti Rahmatika, nampak menghadiri tabligh akbar, safari dakwah KH Abdullah Gymnastiar atau yang kerap disapa Aa Gym, Minggu (24/7/2022) pagi tadi.
Tabligh akbar itu, merupakan bagian dari peresmian Musala Syiarul Islam di Desa/Kecamatan Karangkancana, sekaligus memperingati tahun baru islam.
Peresmian musala yang baru saja selesai direnovasi itu, ditandai dengan penandatanganan prasasti dan gunting pita, dengan disaksikan di hadapan ratusan jemaah. Nampak hadir dalam kegiatan, tokoh-tokoh masyarakat baik itu dari unsur pemerintahan, keagamaan, dan tokoh lainnya.
“Dengan telah diresmikannya Musala Syiarul Islam ini, jadikanlah sebagai pusat keagamaan seperti remaja mesjid, serta pengajian dan kegiatan islam lainnya. Mari kita sama-sama menjaga masjid ini, semoga kabupaten kita ini jadi kabupaten yang kuat agamanya dan banyak lahir qori dan qoriah,” pesan Acep.
Sementara, Aa Gym sendiri memang dijadwalkan safari dakwah di Kuningan sejak hari Sabtu (23/7/2022) kemarin. Aa, mengisi dakwah di tiga tempat, Masjid Sabilul Muhtadin Cisantana, Masjid Dian Ar Rokhmat Windusengkahan, dan Musala Syiarul Islam Karangkancana.
Di tiga titik dakwah tersebut, Aa memberikan isi tausiyah dengan tema yang berbeda, mulai dari “Menjaga Aqidah dengan Sikap Akhlakul Karimah” , lalu “Menyambut Tahun Baru Islam” dan “Memperkuat Ukhuwah Islamiyah”. (eki)