Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Government

Peredaran Narkoba Didalangi Napi, BNN Undang Lapas

KUNINGAN (MASS)-  Maraknya penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba yang didalangi oleh narapidana didalam lembaga pemasyarakatan, menjadi sebuah keprihatinan khusus bagi BNN dan Kemenkumham.

Menanggulangi hal tersebut, maka pentingnya koordinasi yang kuat antar keduanya harus saling dijaga dan diperkuat.

Untuk itu, Senin (15/6/2020)  digelar silaturahmi dan koordinasi yang dilaksanakan oleh BNN Kabupaten Kuningan dan Lapas IIA Kuningan di kantor BNN Kabupaten Kuningan.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Rombongan pegawai dari Lapas IIA Kuningan yang dipimpin oleh Kalapas Gumilar Budirahayu, MM bersilaturahmi menemui Kepala BNN Kabupaten Kuningan Edi Heryadi, MSi.

Dalam pertemuan ini, keduanya membahas tentang bagaimana permasalahan narkoba yang ada di Lapas dimana sebagian besar atau 75% penghuninya adalah narapidana kejahatan narkoba.

Menurut Kalapas Gumilar, hal yang paling memprihatinkan adalah pencampuran antara narapidana pemakai dan pengedar di Lapas menjadi kendala penurunan prevalensi narkoba di Indonesi

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Karena walau memiliki masa tahanan yang berbeda namun komunikasi keduanya bisa menciptakan pasar baru diluar lapas. Maka pertemuan ini meduskusikan masalah tersebut agar kedepannya tidak terulang terus,” tandasnya.

Sependapat dengan Kalapas, Edi Kepala BNN Kabupaten Kuningan juga menyesalkan keadaaan ini. Menurutnya narkoba yang beredar diwilayah III yaitu Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan merupakan kiriman dari Jakarta.

Peredaran di wilayah ini dapat diputus asalkan ada kerjasama antar lembaga yang solid akan menhyukseskan program Pencegahan dan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Menindaklanjuti hal ini, maka kedua lembaga akan melaksanakan video conference yang turut mengajak Polres Kuningan terkait dengan diskusi Team Assesment Terpadu guna menginvestigasi dan memutus rantai jaringan.

Terjalinya kerjasama dan koordinasi antar BNNK Kuningan dengan Lapas dalam program P4GN ini diharapkan dapat terus bersinergi dalam upaya menyelamatkan generasi bangsa khususnya di Kabupaten Kuningan dari peredaran narkoba.(agus)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement