KUNINGAN (MASS) – Dalam upaya ikut bersama-sama melawan wabah Covid-19, DPD Partai Golkar Kuningan menyalurkan bantuan kepada RSUD 45 Kuningan. Bantuan tersebut berupa APD (Alat Pelindung Diri) dan sabun cuci tangan untuk para tenaga medis.
Bantuan ini disampaikan oleh pengurus Golkar diantaranya Dadang Saputra (Wakil Ketua), Toto Sutono AS (Wakil Ketua), Dani Nuryadin (Sekretaris) dan Pipin Firmansyah (Bendahara). Direktur RSUD 45 dr Deky Syaefullah yang langsung menerimanya, Senin (13/4/2020).
“Ini salah satu langkah kami sebagai bentuk kepedulian dalam melindungi para pejuang dan garda terdepan menhadapi sebaran virus ini yakni tenaga kesehatan,” ujar Sekretaris DPD Partai Golkar Kuningan, Dani Nuryadin.
Penanganan penyebaran pandemi Covid-19, kata Dani, merupakan tanggungjawab bersama seluruh elemen baik pemerintah atau masyarakat. Pemerintah dengan sigap merencakan semua kebutuhan kesehatan terkait penanganan virus tersebut dan masyarakat diharapkan mengikuti anjuran pemerintah agar mata rantai penyebaran virus tersebut terputus.
“Sehingga membutuhkan kepedulian bersama untuk keluar dari zona “Perang” yang tak terlihat ini,” imbuh Danur, sapaan akrabnya.
Tak heran jika partainya turut berkontribusi dengan menyalurkan bantuan APD. Ia menjelaskan, bantuan tersebut dari Bidang Penanggulangan Bencana DPP Partai Golkar kepada yang disebar ke seluruh Indonesia. Untuk Kuningan melalui struktur partai di Kuningan.
“Sekali lagi, ini merupakan bentuk kepedulian Partai Golkar dalam melindungi para petugas kesehatan,” ucapnya.
Selain bantuan APD, partai beringin ini pun memberikan apresiasi bagi seluruh tenaga kesehatan dan semua yang terlibat dalam Penanganan Pandemi Covid 19. Seperti Pemda, BPBD, Kepolisan, TNI, Satpol PP dan Relawan serta seluruh elemen yang telah bahu membahu ikut serta menangani Penyebaran Covid-19.
“Semoga pase ini kita lalui bersama, dan mari kita berdoa agar kita semua dilindungi oleh Allah SWT, dan wabah ini cepat bisa tertangani sehingga kita bisa hidup normal seperti sedia kala,” harapnya.
Sementara itu dr Deky selaku direktur RSUD 45 mengucapkan terima kasih atas bantuan yang diberikan Golkar. Ia mendoakan semoga bantuan tersebut menjadi amal baik bagi semua. (deden)