Connect with us

Hi, what are you looking for?

Anything

Gebyar Pekan Ilmiah Komputer IV FKOM Uniku

KUNINGAN (Mass) – Gebyar Pekan Ilmiah Komputer (PIK) ke IV yang digelar Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Komputer Universitas Kuningan (Uniku) berlangsung cukup meriah. Beragam kompetisi lomba dipertandingkan yang berlangsung selama empat hari, diikuti oleh ratusan peserta dari pelajar di tingkat SMA/SMK sederajat sewilayah III Cirebon.

“Ini kali keempat kita menggelar kegiatan serupa namun dengan tema yang berbeda yakni Pemanfaatan Teknologi IOT untuk Membangun Karakter Entrepreneurship dalam Menghadapi MEA. Adapun kompetisi yang dilombakan yakni Cerdas Tangkas Komputer, Perakitan Komputer, Animasi Multimedia, Pembuatan Desain Web, dan Pembuatan Solo Vocal Competition,” ucap Ketua Pelaksana PIK ke IV FKom, Elan Jaelani disela-sela kesibukan kegiatan kompetisi PIK, Rabu (16/3).

Selain perlombaan kata Elan, ada juga acara seminar nasional yang digelar pada awal pembukaan serta kegiatan bazar.  Diharapkan, adanya kegiatan ini bisa mengembangkan potensi dan bakat siswa di bidang TIK.

“Lalu, mampu merangsang kreatifitas siswa dalam bidang komputer dan memberikan wawasan soal pentingnya peranan IT didalam kehidupan modern. Ini wujud kepedulian kami terhadap perkembangan teknologi komputer yang semakin maju sesuai dengan berkembangnya jaman,” katanya.

Untuk peserta sendiri, Elan menyebutkan ada sebanyak 131 peserta dengan rincian pada perlombaan LCTK ada 12 tim, Desain Web sebanyak 10 peserta, Animasi ada 9 peserta, Perakitan Komputer mencapai 35 peserta, dan Solo Vocal mencapai 41 peserta.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Rektor Uniku, Dr Iskandar MM juga sangat mengapresiasi dan mendukung dan  terhadap kegiatan yang digelar mahasiswa FKom. Terlebih, acara tersebut bisa memberikan wawasan dan pengetahuan bagi para pelajar khususnya peserta PIK ke IV FKom.

“Saya ucapkan terima kasih, penghargaan yang setinggi-tingginya dan jempol buat seluruh panitia atas keberhasilan menyelenggarakan Pekan Ilmiah Komputer IV tahun 2016,” terangnya.

Bahkan, Rektor Iskandar juga mengaku, pentingnya tentang teknologi dan informasi pada masa-masa saat ini. Sebab, setiap orang pada zaman sekarang dipastikan menggunakan fasilitas internet, apalagi saat ini sudah menghadapi era MEA.

“Saya berharap, dengan adanya kerjasama dengan pihak UUM dari Malaysia, FKom Uniku terus meningkatkan kualitasnya agar bisa seperti Universiti Utara Malaysia (UUM), yang memiliki Fakultas Komputer yang sedikit lebih maju daripada kita,” pungkasnya.(andri)

Advertisement. Scroll to continue reading.

Berita Terbaru

Advertisement mgid.com, 597873, DIRECT, d4c29acad76ce94f smartadserver.com, 4577, RESELLER, 060d053dcf45cbf3 onetag.com, 7cd9d7c7c13ff36, DIRECT appnexus.com, 13099, RESELLER pubmatic.com, 161593, RESELLER, 5d62403b186f2ace rubiconproject.com, 11006, RESELLER, 0bfd66d529a55807 appnexus.com, 15825, DIRECT, f5ab79cb980f11d1 sonobi.com, 4dd284a06a, RESELLER, d1a215d9eb5aee9e appnexus.com, 15825, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 Media.net, 8CUTQ396X, DIRECT videoheroes.tv, 212716, RESELLER, 064bc410192443d8 sharethrough.com, YYFDsr3Y, RESELLER, d53b998a7bd4ecd2 appnexus.com, 12976, RESELLER, f5ab79cb980f11d1 rubiconproject.com, 25060, RESELLER, 0bfd66d529a55807 video.unrulymedia.com, 170071695, RESELLER Contextweb.com, 562794, RESELLER,89ff185a4c4e857c
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version