Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Presiden Lantik 21 Orang Pengurus USA

KUNINGAN (MASS) – Presiden Mahasiswa Universitas Islam Al-Ihya (Presma Unisa) secara resmi melantik 21 orang pengurus Unit Kegiatan Mahasiswa Unisa Sport Association (UKM USA). Pelantikannya dilangsungkan di Obyek Wisata Pemandian Air Panas Desa Ciniru Kecamatan Jalaksana, belum lama (08/11/2017).

Selain Presma yang hadir, pelantikan juga dihadiri oleh Wakil Rektor III Unisa Sulaiman, M.Ag, Pembina UKM USA, Dosen Unisa, Ketua Majelis Permusyawarah Mahasiswa (MPM), dan Ketua Badan Legislatif Mahasiswa (BLM).

“UKM USA merupakan wadah organisasi yang bergerak di bidang olahraga, baik olahraga sepakbola, futsal, voli, silat maupun lainnya. Dengan kepengurusan baru ini, saya berharap kepada pengurus untuk terus meningkatkan kemampuannya dan terus berlatih agar kita bisa membawa nama baik lembaga di tingkat kabupaten, provinsi dan nasional,” ujar Andri Ketua UKM USA yang baru di lantik.

Advertisement. Scroll to continue reading.

Sementara, Presma Unisa Yanto Susanto menyampaikan, pelantikan kali ini sangat berbeda. Biasanya suasana pelantikan itu dilakukan di ruangan, namun kali ini di lakukan di ruang terbuka. Apalagi dengan suasana pemandangan alam yang indah di obyek wisata pemandian air panas.

“Saya sangat mengapresiasi kepada pengurus UKM USA yang telah menjalankan roda organisasi dengan baik, dan saya berharap dengan regenerasi kepengurusan yang baru dapat membawa perubahan untuk kemajuan bersama,” harapannya.

Di tempat yang sama, pembina UKM USA, Heni Triwardani mengatakan, sebagai mahasiswa memiliki tanggung jawab. Baik secara akademik maupun non akademik, semuanya itu harus bisa menyeimbangkannya.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Kedepannya, diharapkan untuk selalu berlatih dan menjaga kekompakan agar prestasi bisa kita raih,” serunya. (deden)

Advertisement
Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement

You May Also Like

Advertisement