Connect with us

Hi, what are you looking for?

Kuningan Mass

Education

Ayo Bersaing Menulis Cerpen dan Puisi, Nanti Karyanya Jadi Buku

KUNINGAN (MASS) – Dalam upaya menggenjot daya literasi di Kuningan, Himpunan Mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah Dasar (HIMA PGSD) Unisa mengadakan Lomba Menulis Cerpen dan Puisi. Lomba tersebut buah kerjasama dengan Penerbit YNHW.

Ketua Hima PGSD Unisa, Mirnawati mengatakan, lomba menulis ini diperuntukkan bagi kalangan pelajar tingkat SLTA sederajat dan juga mahasiswa. Mereka yang punya potensi menulis karya cerpen atau puisi, diajak untuk mengekspresikan dirinya lewat even lomba.

“Sejak 26 Maret kemarin lombanya sudah dimulai. Buruan kirimkan tulisannya sebelum kami tutup,” seru Mirnawati kepada kuninganmass.com Jumat (30/3/2018).

Advertisement. Scroll to continue reading.

Dalam menjelaskan latarbelakang, ia mengatakan potensi literasi di Kuningan masih kurang. Lewat even Lomba Menulis pihaknya berharap generasi muda termotivasi untuk berkarya tulis.

“Anak-anak sekarang kebanyakan jarang membaca buku apalagi dalam hal mengarang. Belum lagi ditambah dengan adanya alat yang dinamakan gadget, tentunya ini harus diperhatikan,” ujar Mirnawati.

Tawaran menggiurkan untuk peserta lomba disampaikan olehnya. Dengan biaya pendaftaran yang hanya Rp 10.000, peserta berhak mendapatkan sertifikat, buku dan tropy. Karya mereka pun akan diterbitkan dalam sebuah buku.

Advertisement. Scroll to continue reading.

“Bagi para pelajar tingkat SLTA dan Mahasiswa/i yang ingin mengikuti lomba tersebut segera daftarkan dirinya secara online 0838-2474-2823 (WA) maupun offline dengan cara peserta tinggal datang ke Kampus 4 Unisa yakni di Kosgoro Jl Aruji Kartawinata, setiap hari Selasa, Rabu dan Kamis. Sebab penutupannya pada tanggal 15 April mendatang,” jelasnya.

Ia meminta kalangan pelajar dan mahasiswa agar jangan memendam tulisan di laptop atau curhat di medsos. Akan lebih apabila diwujudkan dalam sebuah karya yang nanti dapat dikenang selamanya. (argi)

Advertisement. Scroll to continue reading.
Advertisement
Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement