SINDANGAGUNG (MASS) – Lantaran punya fasilitas dan kegiatan yang mendorong perkembangan anak, Desa Dukuh Lor Kecamatan Sindangagung didaulat sebagai Desa Ramah Anak. Penghargaan tersebut diberikan oleh BPKK (Bidang Perempuan dan Ketahanan Keluarga) PKS Jabar.
“Dalam rangka milad PKS dan memaknai perjuangan Kartini, BPKK PKS Jawa Barat memberi penghargaan kepada Desa Ramah Anak Kabupaten Kuningan yang jatuh kepada Desa Dukuh Lor Kecamatan Sindangagung,” ujar Ummi Ja’far selaku Sie Jaringan BPKK PKS Kabupaten Kuningan, Selasa (1/5/2018).
Dikatakan, BPKK PKS merupakan salah satu bidang di PKS yang konsen terhadap permasalahan dan peningkatan potensi perempuan, anak dan keluarga.
“Tahun ini BPKK PKS dalam Milad PKS dan memaknai perjuangan Kartini, mengusung tema ‘Perempuan Berdaya, Keluarga Bahagia, Indonesia Berjaya’,” jelasnya.
Tidak bisa dipungkiri, kata Ummi, kejayaan suatu bangsa berawal dari keluarga yang bahagia. Dan keluarga yang bahagia tidak akan terlepas dari perempuan, dalam hal ini perempuan sebagai Ibu dan Istri yang berkualitas atau berdaya.
“Saat ini sangat jarang kita temukan daerah-daerah yang punya fasilitas, kegiatan dan regulasi-regulasi yang berpihak kepada perempuan. Karena itu BPKK PKS Jawa Barat memberikan penghargaan kepada bapak Rakib Kepala Desa Dukuh Lor Sindang Agung dan Ibu Rina Indriani, Sebagai ketua Penggerak PKK Desa Dukuh Lor,” sebutnya.
Desa Dukuh Lor ini, kata Ummi, membangun fasilitas dan kegiatan yang bertujuan untuk meningkatkan kecerdasan spiritual, emosional dan intelektual anak. Diantaranya, adanya fasilitas, taman baca, madrasah, sanggar seni anak dan remaja, dan fasilitas lainnya.
“Juga adanya organisasi untuk anak dan remaja, seperti karang taruna, Penyuluhan Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R), kemudian melatih para remaja untuk berorganisasi dengan mengamanahkan kepanitiaan pada remaja ketika ada kegiatan Peringatan Hari Besar Agama dan kegiatan Ramadhan,” papar Ummi.
Desa Dukuh Lor, sambungnya, juga mengeluarkan peraturan jam belajar keluarga dari jam 18.00-21.00. Dengan memberikan kepercayaan dan kegiatan yang positif untuk anak dan remaja, diharapkan dapat menangkal dari pengaruh-pengaruh negatif yang banyak terjadi pada remaja, seperti ketergantungan gadget, kecanduan game dan lainnya.
“Hal inilah yang menjadi pertimbangan DPD PKS Kuningan, untuk mengajukan ke BPKK PKS Jawa Barat, untuk memberikan penghargaan berupa Plakat Penghargaan dan souvenir untuk Team Penggerak PKK Desa Dukuh Lor Sindang Agung,” ucapnya.
Kunjungan BPKK PKS DPW Jabar yang disertai penyerahan penghargaan ini dilaksanakan Sabtu (28/4/2018) lalu. Pada hari yang sama dilanjutkan ke Ciwaru, untuk menghadiri Reses Aleg PKS, Etik Widiati.
Etik mengumpulkan sekitar 115 orang, tokoh perempuan dan perwakilan pengurus majelis taklim seKecamatan Ciwaru. Reses kali ini, mengundang tokoh-tokoh perempuan se kecamatan Ciwaru, dengan tujuan untuk saling sharing tentang permasalahan-permasalahan keluarga di kecamatan tersebut.
“Pematerinya Ibu Khuri Soidah, dari BPKK PKS Jawa Barat, tentang ketahanan Keluarga. Diharapkan dari para tokoh ini, bisa menjadi contoh dan menjadi orang-orang yang bisa memberikan solusi terhadap permasalahan keluarga di sekitar mereka,” papar Ummi Ja’far.
Kemudian acara Milad dan memaknai Perjuangan Kartini ini, ditutup dengan pertemuan dan ramah tamah dengan seluruh Kader Perempuan PKS seKabupaten Kuningan, di Gedung Sabilulungan, DPD PKS Kab Kuningan Jalan Ir H Juanda Cijoho.
“Kami berharap kontribusi BPKK PKS ini bisa bermanfaat untuk masyarakat sehingga ‘Perempuan Berdaya, Keluarga Bahagia, Indonesia Jaya’ bisa terwujud,” harap Ummi Ja’far. (deden)