Connect with us

Hi, what are you looking for?

Politics

Dua Balon Bupati Kompak Nonton Wayang

KUNINGAN(Mass)- Ada pemandangan menarik dalam pergelaran wayang golek di Desa Gandasoli Kecamatan Kramatmulya. Dua balon Bupati Kuningan dari dua partai berbeda duduk dalam satu kursi untuk menonton wayang.

Mereka itu adalah Yosa Octora Santono SSI MM balon bupati dari Partai Demokrat dan H Udin Kusnaedi SE MSi balon bupati dari DPD PAN Kuningan. Mereka tampak duduk mesra dengan didampingi Anggota DPR RI H Amin Santono dan Anggota DPRD Jabar Hj Yoyoh Rukiyah.

Pergelaran wayang golek dari Pusaka Aria Kamuning dengan Lakon Satria Tri Tunggal Jaya Sempurna itu berlangsung seru. Dua balon bupati tersebut sangat menikmati.

“Iya nonton bareng setelah tadi pagi ada acara santunan dan acara lainnya, maka dilanjutkan dengan acara pergelaran wayang golek. Sebagai orang yang cinta budaya saya ingin melestarikan wayang golek maka menggelar wayang,” ucap Yosa Sabtu malam.

Ia mengaku, sengaja memilih wayang golek untuk menghibur warga Gandasoli karena banyak pesan positif yang didapat dari pertunjukan wayang. Dan yang paling penting semua warga bisa tumplek hadir menyaksikan hiburan rakyat ini.

Terkait kehadiran balon lain, bagi dia, sangat senang karena bisa bersilaturahmi. Dalam berpolitik itu harus dekat dengan siapa saja terlebih politik itu dinamis.

Sekedar informasi Yosa paling rajin bersilaturahmi dengan warga. Berbagai segmen masyarakat ia kunjungi,  tanpa lelah setiap hari keiling desa.

Ia ingin mengetahui dari dekat apa yang dibutuhkan oleh warga saat ini. Yosa sebagai calon pemimpin Kuningan harus mengetahui apa yang terjadi di masyarakat.

“Dalam sehari saya hanya bisa tidur dua jam. Hidup itu perlu perjuangan maka saya berjuang untuk mewujudkan Kuningan Baru,” ucap anak pertama dari tiga bersaudara itu. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version