KUNINGAN (MASS) – Cabup Sentosa, dr Toto Taufikurohman Kosim dikabarkan tidak jadi nyaleg dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB). Ia bersama seluruh pasukannya ditarik mundur dari partai besutan alm Gusdur tersebut.
Informasi ini beredar cukup cepat. PKB yang dijadwalkan hendak mengajukan berkas pencalegan ke KPU pukul 13.00 WIB, batal. Hingga Selasa (17/7/2018) sore, partai yang diketuai H Ujang Kosasih itu belum datang ke KPU.
Justru yang sudah merapat ke KPU yaitu PDI Perjuangan sekitar pukul 15.00 WIB. Sebelumnya, selang 30 menit usai kedatangan PKS, Partai Demokrat melakukan hal serupa. Sama dengan PKS, Demokrat dan PDIP pun mengajukan 100 persen kuota bacaleg. Selain itu PSI dan Partai Garuda pun telah mengajukan berkas.
Terkait kemunduran Dokter Toto dari PKB, H Ujang Kosasih selaku ketua partai, belum bisa dikonfirmasi. Saat dihubungi via ponsel, ia tidak mengangkatnya.
Hanya saja dari keterangan yang diperoleh kuninganmass.com, Toto pindah ke PPP (Partai Persatuan Pembangunan) untuk nyaleg di dapil 3. Bukan hanya dia, pasukannya sebanyak 15 orang yang berada di barisan PKB ikut ditarik mundur.
“Semua yang nyaleg dari PKB ditarik mundur. Mereka mengalihkan berkas pencalegannya ke PPP. Sekarang lagi dilobi oleh anggota DPR RI dari PKB H Yanuar Prihatin,” terang orang dekat Toto yang meminta identitasnya disembunyikan.
Hingga kini belum diperoleh informasi fix kaitan dengan Toto bersama rengrengannya. Ketua DPC PPP Kuningan H Uus Yusuf pun belum bisa dikonfirmasi oleh portal ini. (deden)