Connect with us

Hi, what are you looking for?

Headline

Disisir Hingga Jam 10 Malam, Sarang Tawon Belum Ditemukan

KUNINGAN (MASS)- Perjuangan  petugas UPT Damkar Kuningan dalam membantu warga untuk memusnahkan sarang tawon patut diberi acungan jempol. Meski hingga Rabu jam 22.00 WIB sarang tawon belum ditemukan mereka terus menyisir  semak-semak.

Menurut Plt UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti, petugas yang diturunkan berjumlah empat orang. Mereka menyisir sejak jam 18.30 WIB. Namun, belum berhasil menemukan sarang tawon itu.

“Kendalanya hingga sekarang adalah  lokasi berada diarea pemakaman yang ditumbuhi banyak ilalang. Meski begitu kami terus berjuang dan doakan saja agar lancar,” ujar Khadafi kepada kuninganmass.com, Rabu malam

Diterangkan,  kejadian ini merupakan kejadian ke 2 kalinya adanya korban meninggal dunia, dan 4 orang korban dapat diselamatkan. Total korban sengatan lebah Paninggaran berjumlah 6 orang.

Khadafi  menyarankan apabil  di rumah/tempat tinggal menemukan lokasi sarang tawon, jangan di usik /diganggu apalagi sampai dilakukan pemusnahan tanpa dilengkapi dengan peralatan keselamatan.  Untuk itu segera menghubungi Kantor UPT Pemadam Kebakaran di nomor telepin  (0232 871113) untuk dilakukan penanganan.

“Ingat untuk layanan ini gratis  dan tidak dipungut biaya apa pun. Kami selalu siap membantu warga,” ujarnya. (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Incident

KUNINGAN (MASS) – Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Kabar duka datang dari warga RT 4 RW 2 Pahing Desa Linggasana Kecamatan Cilimus, Jones Sampetua...

Incident

CIBINGBIN (MASS) –  Kabar duka datang dari Kecamatan CIbingbin. Pasalnya, seorang lelaki asal Desa Bantarpanjang, Uci Sanusi alias Radit (19), dikabarkan meninggal dunia, setelah...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Insiden kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Desa Padabeunghar Kecamatan Pasawahan pada Jumat (19/11/2021) sekitar pukul 11.00 WIB. Kecelakaan tunggal itu melibatkan...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Insiden tabrakan terjadi di Jalan Desa Susukan Kecamatan Cipicung tepatnya di Dusun Puhun antara pikup dengan motor terjadi pada Rabu (10/11/2021) pagi...

Headline

KUNINGAN (MASS)- Sekdes Paninggaran Kecamatan Darma Tatang  menyebutkan, sebelum meninggal dunia Muhdori (73) warga Dusun Pahing RT 02/01 sempat berlari ke jalan untuk menghidari...

Advertisement
Exit mobile version