KUNINGAN (MASS) – Fenomena jaman now, berbagai lapisan masyarakat sudah terkena demam gadget. Demam gadget sudah merambah begitu masif. Pejabat teras kabupaten Kuningan pun sudah terkena imbasnya.
Seperti pada paripurna istimewa DPRD hari ini (16/8/2018), cukup banyak peserta rapat yang menyalakan handphone. Bukan hanya anggota dewan tapi juga para pejabat teras.
Saat itu Ketua DPRD Kuningan Rana Suparman SSos sedang berpidato. Namun tidak sedikit dari peserta rapat yang mendengarkan sambil memegang handphone.
“Sekarang sudah jamannya, yang sering kita dengar jaman now. Memang gadget sudah mewabah. Kita akui, siapapun begitu. Jadi tak perlu saling menyalahkan. Ambil positifnya saja,” ujar Faseh Nasihin Suparno, tamu undangan yang duduk di balkon lantai 2.
Ketua LPP PPP (lajnah pemenangan pemilu) sekaligus wakil ketua DPC PPP Kuningan ini berharap semua pihak menyadarinya dan mencari solusi bersama dalam kerangka perbaikan. (deden)