KUNINGAN (MASS)- Untuk memeriahkan Kartini Days yang jatuh pada tanggal 21 April. Himpunan mahasiswa pendidikan guru Sekolah dasar (PGSD ) FKIP Uniku menggelar berbagai kegiatan diantaranya Porak (Pekan Olahrahraga Antar Kelas) yang diikuti ratusan mahasiswa PGSD.
Kegiatan ini juga memperlombakan Mojang Jajaka PGSD, Lomba membaca puisi, lomba foto, lomba membaca dongeng yang semuanya bertemakan Kartini. Acara puncak Kartini Days yang di gelar di Kopma Uniku juga bakal dihadiri oleh band yang cukup terkenal di Uniku yaitu D’Delons Band.
Band ini personilnya adalah para pengajar di Uniku. Respons kehadiran banddi kampus biru itu benar-benar sangat luar bisa. Ini terbukti dengan request lagu yang masuk melalui manajemen D’Delons dan kolom fans fage D,Delons yang dibanjiri ratusan komentar.
Ketua Panitia Kegiatan Oji yang merupaka mahasiswa PGSD tingkat 2 itu mengatakan, kegiatan ini sengaja digelar untung mengenang jasa-jasa Kartini khususnya untuk kaum hawa di Indonesia dan pemilihan D’Delons sebagai bintang tamu juga merupakan permintaan mahasiswa PGSD yang ingin melihat para dosennya tersebut tampil.
“Ingin melihat kami tampil datang ke Uniku saja. Yang terpenting peringatan dari Hari Kartini adalah kau perempuan harus lebih maju, ” timpal salah satu personil De, Delons , Dede Awaludin alias Delon. (agus)