KUNINGAN (MASS) – Leni Lianawati, mahasiswi jurusan Komunikasi dan Penyiaran Islam Universitas Islam Al-Ihya Kuningan, berhasil meraih juara ketiga dalam lomba karya fotografi “Pesona Wisata Alam Gunung Ciremai” yang diselenggarakan oleh Balai Taman Nasional Gunung Ciremai. Prestasi membanggakan ini berhasil diraih Leni berkat hasil jepretannya yang memukau dewan juri.
Dalam wawancara singkat, Leni mengaku terkejut dengan pencapaiannya ini. “Awalnya saya hanya iseng mengikutsertakan foto saya di kompetisi ini,” ujar gadis yang sudah sebulan PPL di kuninganmass.com tersebut.
“Kebetulan saya baru saja selesai mendaki Gunung Ciremai, jadi sekalian saja ikut memeriahkan kompetisi ini,” imbuhnya.
Keisengan Leni ini ternyata membuahkan hasil yang luar biasa. Foto karyanya berhasil memikat perhatian dewan juri. Menurut salah seorang dewan juri, foto karya Leni memiliki komposisi yang pas dan angle yang tepat sehingga pesan yang ingin disampaikan, yaitu keindahan Gunung Ciremai, dapat tersampaikan dengan baik.
“Foto ini komposisinya pas, angle-nya juga pas, jadi pesan yang ingin disampaikan sampai bahwa pesona Gunung Ciremai seindah itu,” ungkap dewan juri.
Prestasi Leni ini tentu menjadi kebanggaan tersendiri bagi Universitas Islam Al-Ihya Kuningan. Selain mengharumkan nama almamater, prestasi ini juga membuktikan bahwa mahasiswa Unisia memiliki potensi yang besar di berbagai bidang, termasuk dunia fotografi. (eva/mgg)