KUNINGAN (MASS) – Konsumsi daging PMK masih aman. Hal itu diutarakan Ketua Satgas Pengendalian dan Penanggulangan PMK Kabupaten Kuningan, Dr Diah Rachmat Yanuar M Si baru-baru ini.
Dian, mengucapkan hal tersebut setelah melakukan rapat koordinasi PMK seluruh kabupaten/kota bersama Sekda Provinsi Jawa Barat.
Kalimat tadi, bisa dibilang juga jadi respon banyaknya ketakutan di masyarakat untuk konsumsi daging, di tengah mewabahnya PMK (Penyakit Mulut dan Kuku) pada hewan ternak.
Ketakutan itu, bukan hanya dirasakan para konsumen, para penjual daging pun, bisa dibuat repot, jika orang-orang enggan membeli daging.
Sedangkan, pasokan justru bertambah karena banyaknya hewan yang disembelih paksa. Apalagi, saat ini juga sudah mendekati moment idul adha, qurban.
Seperti diketahui, PMK ini memang menyerang hewan ternak di hampir 17 Provinsi di Indonesia.
“Virus PMK pada hewan ternak ini, tidak menular ke manusia. Konsumsi daging pun masih aman,” ujar Dian, Selasa (14/6/2022) kemarin.
Meski aman dikonsumsi, Dian menyarankan untuk tetap selektif mengkonsumsi daging. Tidak semua bagian, baik untuk dimakan, misalnya jeroan.
“Selain daging, untuk konsumsi susu sapi atau produk olahannya aman. Yang penting, pastikan produk tersebut melalui proses pengolahan yang baik dan terjamin kualitasnya,” ujar Dian. (eki)