KUNINGAN (MASS)- Diiringi hujan gerimis, Bupati Kuningan H Acep Purnama, SH MH melakukan pemantauan ke Pasar Kepuh pada Sabtu, (15/1/2021).
Ikut mendampingi Bupati Kepala Dinas Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan, Uu Kusmana SSos MSi, Kabid Pasar Dede Sutardi SIP dan Kabag Umum Setda Ajie Prayogi Ibrahim SE MM.
Peninjauan kali ini sehubungan rencana lanjutan revitalisasi Pasar Kepuh yang akan dilaksanakan Tahun 2021.
Sambil berjalan mengelilingi lokasi pasar, Bupati Acep memberikan arahan kepada Kadis Uu juga Kabid Pasar.
Bupati juga menyapa para pedagang yang menjual sayur dan toko sembako di pasar tersebut .
“Semoga pembangunannya lancar pa, “ujar salah seorang pedagang sambil tersenyum gembira menyambut rencana revitalisasi pasar tersebut .
Sebelumnya bertempat di halaman Pendopo Kabupaten Kuningan, Bupati Acep Purnama menyerahkan 2 unit kendaraan operasional truk untuk pengangkut sampah dan kendaraan untuk pemasaran UMKM hasil Industri Kecil dan Menengah (IKM).
“Alhamdulillah dihari libur ini kita masih melakukan tugas-tugas karena pekerjaan kita masih banyak,” sebut bupati.
Ia menerangkan, dibelakangnya terdapat 1 unit mobil pengangkut sampah yang sebelumnya tidak bisa digunakan kemudian di restorasi dan sekarang sudah bisa beroperasi lagi.
“Oleh karena itu kunci mobil ini saya serahkan pada pak Kadis untuk digunakan lebih baik lagi,” tambahnya.
Selanjutnya terdapat 1 mobil yang diubah untuk pemasaran produk-produk IKM. Semoga mobil ini dapat bermanfaat dan digunakan sebaik-baiknya.
Sementara itu, penyerahan dilakukan secara simbolis dengan memberikan kunci Kendaraan tersebut kepada Kadis Koperasi UKM Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Kuningan di dampingi Kabid Pasar.
“Terimakasih dan berkah bagi kami menerima bantuan dari pak bupati, karena ini merupakan sebuah kepedulian untuk pembangunan ekonomi kerakyatan, jelas mantan Kabag Berjas.
Diterangkan, mobil ini akan dimanfaatkan sebaik-baiknya. Mudah-mudahan dengan ditambahnya 2 kendaraan operasional akan lebih memaksimalkan dalam beroperasi. (agus)