KUNINGAN (MASS) – Upaya pencegahan penyebaran covid-19 terus digalakkan berbagai kalangan. Mulai dari individu dengan isolasi mandiri, hingga kelompok-kelompok yang membuka donasi dan menyalurkannya pada warga yang terdampak. Begitu pun yang dilakukan Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Universitas Kuningan.
Mahasiswa tersebut, membuka donasi bagi seluruh masyarakat yang ingin ikut andil dalam menanggulangi penyebaran virus covid 19. Hasil donasi tersebut, rencananya akan disalurkan pada garda terdepan pencegahan covid-19, meliputi relawan posko siaga dan tenaga medis.
Salah satu narahubung Bem Uniku, Riyan Hardiyan menyebut open donasi tersebut akan dilakukan selama satu bulan. Selama itu pula mereka akan terus melihat kebutuhan dari para relawan dan petugas medis.
“Kita akan salurkan untuk APD dan kebutuhan penunjang lainnya yang memang dibutuhkan para relawan di garda terdepan,” ujarnya pada kuninganmass.com Sabtu (4/4/2020) siang.
Rian menyebut open donasi yang dilakukan pihaknya akan berakhir pada 30 April 2020 mendatang. Dirinya sangat berharap masyarakat bisa bahu membahu menangggulangi wabah pandemi yang sedang terjadi.
“Untuk masyarakat yang ingin ikut berkontribusi secara materi, kita sediakan rekening BCA 2990636888 atas nama Reza Hibar Pangestu. Dan untuk info serta konfirmasi bisa menghubungi narahubung,” ujar pemilik kontak Whatsapp 0821-2759-7187 tersebut. (eki)