KUNINGAN (MASS) – Satu lagi kedai kopi di Kuningan, namanya Bengkel Kopi. Kedai yang satu ini memang baru buka beberapa hari lalu, Minggu (2/5/2021) lalu.
Pengelola kedai, Yayan menceritakan pada kuninganmass.com bahwa nama kedainya ini memang diambil dari sejarah sebelumnya, dimana tempat tersebut pernah jadi bengkel.
“Tempatnya bekas bengkel juga sekarang lanjut dibikin kopi jadi namanya bengkel kopi,” sebutnya saat diwawancarai Senin (3/5/2021) malam.
Kedai yang satu ini, berada di Jalan Veteran No 62 Jagabaya Kuningan. Sebelumnya, terbaru sempat dipergunakan sebagai purnama center.
Saat ini, disebutnya banyak yang nongkrong di sekitar tempatnya. Karenanya, dengan adanya kedai bisa jadi tempat berkumpul.
“Tentu, selain asyik nongkrong disini, enak juga karena deket kota,” ujarnya sembari menjelaskan tempatnya.
Saat ini, tempatnya masih dalam penataan. Meski begitu, kedepannya mungkin akan ditambahkan konsep yang lebih mendukung bengkel.
Saat ini, selain tempat yang terkesan indoor, juga ada tempat outdoor di belakang.
Untuk menu sendiri, di tempatnya selain kopi ada makanan berat. Kopi semacam V60 dan vietnam drip tersedia. Sedangkan makanan, ada tutug oncom.
“Kita buka setiap hari, selama ramadhan ini mulai buka dari jam 3 sore sampe jam 10 malem,”ujarnya. (eki)