KUNINGAN (MASS)- Untuk menjalin kemitraan yang lebih erat bank bjb Kuningan menggelar silaturahmi dengan para pelaku jasa kontruksi yang ada di kota kuda. Acara yang dikemas dengan tema Gathering Pelaku Jasa Kontruksi Bersama bank bjb itu dihelat di Hotel Horison Tirta Sanita, Rabu (23/8).
Pincab bank bjb Kuningan Maman Rukmana mengatakan, kegiatan ini bagian dari silaturahmi dengan para pengusaha jasa kontruksi. Serta juga untuk mengenalkan berbagi produk yang dimiliki oleh bank bjb.
Dalam acara ini selain dihadiri oleh pelaku jasa usaha juga tampak hadir Bupati Kuningan H Acep Purnama MH. Tampak pula Ketua Gapensi Kuningan H Uli Anshori, Pemimpim bank bjb Wilayah 3 Cirebon Wawan Mulyawan.
Menurut Bupati dalam melakukan usaha, tidak terlepas dari yang namanya tantangan. Namun seberat apa pun tantangan akan terasa ringan jika dihadapi dengan bijak.
“Dalam mengembangkan lembaga usaha tentu tidak bisa sendirian, artinya membutuhkan elemen-elemen lain yang bisa saling mendukung terhadap kemajuan suatu lembaga. Upaya bank bjb dalam melakukan kerja sama dengan pihak jasa kontruksi perlu mendapat apresiasi,” ujar Acep.
Menurutnya, dalam membngun kerja sama bukan berarti kaluar dari bingkai regulasi. Tapi tetap harus berpijak pada ketentuan dan aturan hukum yang berlaku.
Dengan pola seperti itu, sambungnya, akan berdampak sosial yang tinggi terhadap program lain. Banyak dampak sosial yang bisa dirasakan, misalnya dengan kemajuan bank bjb bisa mendukung terhadap pembangunan daerah seperti penyaluran dana CSR (Corporate Sosial Responbility) bank Jabar Cabang Kabupaten Kuningan yang cukup tinggi.
Bupati Acep menilai, Gathering Pelaku Jasa Kontruksi Bersama bank bjb dengan tema Berama Membangun Negeri Sinergitas Pelaku Jasa Kontruksi dan Perbankan diharapkan menjadi inspirasi untuk meningkatkan jalinan kerjasama bank bajb dengan pelaku jasa kontruksi dalam mengembangkan usahanya masing-masing. (agus)