Connect with us

Hi, what are you looking for?

Anything

Ayo Jadikan Donor Darah Sebagai Gaya Hidup!

KUNINGAN (Mass)- Bupati Kuningan H Acep Purnama MH mengimbau kepada seluruh warga Kuningan  untuk menjadikan donor sebagai gaya hidup. Bukan hanya gaya hidup saja tapi juga kebutuhan.

“Darah itu sangat dibutuhkan maka mulai dari sekarang mari sering-sering melakukan donor. Setetes darah dari kita akan menyelamatkan nyawa banyak orang,” tandas Acep pada saat melantik Kepala Markas PMI Cabang  Kuningan Yusep Kusnadar dan Kepala Unit Transfusi Darah PMI Cabang Kuningan dr Dedi, Kamis (19/1/1/2017) di Markas PMI Kabupaten Kuningan Jalan raya Ciloa Kuningan.

Acep menyebutkan, kebutuhan darah di Kuningan dalam sebulan mencapai 1.200 labu, maka dengan kebutuhan sebanyak ini cara salah satunya harus banyak warga yang melakukan donor darah.

Dengan ada pelantikan pengurus maka Kepala UTD dengan dibantu Kepala Markasa  untuk terus menerus mensosialisasikan donor darah. Acep yakin dengan sering terjun dan masyarakat paham maka Kuningan akan memiliki stok darah cukup setiap bulan.

Mengenai dua pengurus yang dilantik bupati berharap kepada mereka untuk dapat bekerja keras, bekerja cerdas, dan bekerja ikhlas, serta melakukan yang terbaik untuk mendorong berbagai kemajuan tugas-tugas kemanusiaan yang sudah barang tentu dibawah koordinasi jajaran pengurus PMI Kabupaten Kuningan.

Harapan ini disampaikan Acep karena banyak pekerjaan rumah yang harus segera diurai, ditindak lanjuti, dan dilakukan baik oleh kepala markas maupun kepala UTD yang baru dilantik.

“Saya berharap semua dapat bergerak cepat untuk merancang sekaligus menjabarkan program-program dan kebijakan strategis pengurus PMI Kabupaten Kuningan untuk memastikan berjalan optimalnya peran-peran PMI di tengah masyarakat Kabupaten Kuningan,” tandasnya.

Lebih lanjut Acep mengatakan, salah satu peran tersebut adalah bagaimana PMI dapat memaksimalkan perannya untuk mampu menjalankan misi-misi kemaanusiaan. Kemudian, memerankan diri sebagai lembaga kemanusiaan dan memerankan diri sebagai lembaga kemanusiaan yang selalu aktif dan peduli terhadap berbagai upaya penanganan masalah kemanusiaan. (agus)

 

 

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version