Connect with us

Hi, what are you looking for?

Government

Akan Dibangun Jaringan Fiber Optic Sepanjang 50 Kilo Meter

KUNINGAN (MASS)- Bupati Kuningan H Acep Purnama menandatangani naskah kesepakatan kerja sama instalasi atau pemasangan fiber optic  bawah tanah dengan  PT Jabar Telematika. Mou ini dilakukan pada  pada sela-sela apel pagi di halaman Setda Kabupaten Kuningan, Senin (22/1/2018).

Pemkab Kuningan akan melakukan kerja sama membangun instalasi fiber optic dengan PT Jabar Telematika sepanjang 50 kilo meter. Kerja sama itu akan berlangsung selama 10 tahun.

Meski begitu, setiap tahun kedua pihak akan melakukan evaluasi dan peninjauan ulang pada setiap pekerjaan. Hal ini agar proyek pembangunan berjalan lancar.

Sementara itu untuk biaya pemasangan sepenuhnya ditanggung  oleh PT Jabar Telematika.  Pemkab Kunngan sendiri  akan mendapat kompensasi untuk menunjang PAD (Pendapatan Asli Daerah) yang masuk langsung ke kas daerah.

“Dengan dibangunnya instalasi fiber optic maka dampak positif adalah akan menghasilkan potensi PAD baru. Seperti, hasil sewa jaringan fiber optik   dari pengelola operator telekomunikasi, internet service provider ( ISP ), LCD dan TV kabel serta pihak lainnya,” jelasnya.

Hal ini tentu menjadi harapan pemerintah daerah untuk dapat menambah PAD khususnya dari sektor telekomunikasi. Selama ini diakui belum berjalan optimal.

Acep melanjutkan, dengan dibangunnya jaringan fiber optic itu bukan hanya menambah PAD, tapi insfrastruktur komunikasi di Kabupaten Kuningan akan semakin kuat dan tidak semrawut.

“Ini sebagai jawaban perkembangan teknologi informasi dan komunikasi. Dengan harapan  Smart City akan cepat terwujud. Kami harapkan program in  bermanfaat bagi masyarakat Kuningan dalam bidang komunikasi dan telematika,” ujarnya.

Sekedar informasi, jaringan kabel di Kuningan terlihat semwerawut. Dengan pembuatan jaringan fiber optik bawah tanah akan terlihat rapih.

Pada acara MoU itu ikut menyaksikan Wakil Bupati Dede Sembada. lalu, Sekda Kuningan Drs H Yosep Setiawan MSi, dan kadiskominfo Drs Teddy Suminar MSi.  (agus)

Advertisement

Berita Terbaru

Advertisement
Advertisement

You May Also Like

Advertisement
Exit mobile version